Jumat, 23 November 2012

Wow, Lagu SBY Dinyanyikan Dua Bahasa


Liputan6.com, Jakarta : Bertajuk Pangelaran Spektakuler Karya Anak Bangsa yang dihelat di Balai Sarbini, Jumat (23/11/2012) malam, musisi tanah air bangkit melawan keterpurukan.

Konser yang diprakarsai Karya Cipta Indonesia (KCI) ini sukses membawa penonton menikmati kehebatan para musisi lintas generasi. sukses memukau penonton yang hadir.

Kepiawaian Andi Rianto dan Magenta Orchestra memberikan warna sendiri pada setiap lagu yang dibawakan. Dan itu membuat para penonton terpukau. Para musisi yang hadirpun memberikan nuansa yang beda disetiap penampilannya.

Bukan hanya musik pop yang tampil di acara ini, namun dangdut dan campur sari pun ikut andil meramaikannya. Banyak musisi yang tampil seperti Once mekel, Kotak, Rossa, Judika, Nicky Astria, She, Wali Band, Rio Febrian, Sandhy Sandoro, girlband Princess, boyband XO-IX, Uut Permatasari dan Didi Kempot. Uniknya, bukan hanya lagu semata yang ditampilkan, konser ini juga memberikan keterangan seputar lagu itu sehingga penonton benar-benar memahami karya yang dinikmatinya.

Satu lagi yang istimewa dalam konser ini lagu-lagu milik Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pun dimainkan. Bahkan musisi Jepang Yoshiko Samejima pun ikut menyanyikan salah satu lagu milik SBY yang bertajuk Rinduku Padamu dengan dua bahasa Jepang dan Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar